Bagaimana Memilih Baju Kemeja Pria Lengan Pendek Yang Nyaman Digunakan - Tidak seperti pada awal kehadirannya, baju kemeja pria tak hanya hadir dengan lengan panjang saja dan warna putih saja. Saat ini kemeja sudah berkembang dengan berbagai corak dan warna serta model yang terus-menerus dikeluarkan oleh para produsen untuk memenuhi kebutuhan konsumen yang semakin besar dan semakin bervariasi. Salah satu jenis kemeja pria hasil “evolusi” fashion yaitu kemeja lengan pendek yang tidak ditemukan pada saat kemeja mulai dikenal pada abad ke 17 di benua eropa.
Contoh Baju Kemeja Pria Lengan Pendek :
Gambar diatas merupakan beberapa atau sedikit contoh dari kemeja berlengan pendek yang tetap kece dan keren ketika digunakan. Meskipun ada sebagian karyawan di bagian tertentu pada sebuah perusahaan yang mengenakan kemeja dengan lengan pendek. Namun, jenis ini lebih digunakan lebih kepada aktifitas atau kegiatan yang sifatnya casual atau santai. Contohnya, acara tamasya bersama keluarga atau teman-teman, main ke mall bersama teman-teman atau keluarga, karaoke, dan masih banyak lainnya yang tentu saja tidak mungkin saya sebut satu persatu disini.
Berkembangnya jenis kemeja dari yang tadinya hanya kemeja lengan panjang saja menjadi ada pilihan lain yaitu kemeja pendek diikuti juga dengan desain-desain yang menarik dari kemeja pria itu sendiri. Sama halnya seperti kemeja panjang, kemeja dengan lengan pendek pun ada yang berbahan katun, bahan denim atau yang biasa kita kenal dengan sebutan jeans/levis, ada yang terbuat dari bahan flanel, dan lain-lain. Selain dari sisi bahan, kemeja pendek juga ada yang bertemakan Korean style, formal style dan yang terakhir tentunya ada kemeja pendek dengan ukuran regular fit dan ada pula kemeja pendek dengan ukuran slim fit yang bisa kamu pilih sesuai dengan selera kamu masing-masing.
Selain beberapa jenis kemeja pendek diatas, kamu juga akan menemukan kemeja batik berlengan pendek. Nah, dalam memilih kemeja pendek juga perlu diperhatikan beberapa pertimbangan yang mana salah satunya adalah memilih warna yang cocok dengan kamu seperti yang telah dibahas di artikel kami yang lain yaitu artikel yang berjudul tips memilih warna baju kemeja pria untuk kerja.
Tidak sabar untuk mengenakan baju kemeja pria lengan pendek keren? Segera saja hubungi online shop kemeja pria yang terpercaya. Bila kamu ingin mengetahui tips berbelanja online apalagi jika kamu baru pertama kali melakukan transaksi online kamu bisa klik disini.
1 komentar: